10 Wisata Alam Tegal Yang Super Instagramable

wisata alam tegal yang memukau
sumber gambar : @infokotategal (instagram)

Kota Tegal merupakan salah satu kota yang ada di provinsi Jawa Tengah. Letak Kota Tegal berada di pesisir utara Pulau Jawa.

Kota Tegal berada di 165 km sebelah barat Kota Semarang. Kota Tegal di kenal dengan berbagai macam warung makan.

Namun ternyata Kota Tegal memiliki potensi yang bisa di kembangkan dalam sektor pariwisata. Jika anda berada di Ibukota Jakarta, jarak tempuh untuk menuju ke Kota Tegal sekitar 290 km.

Kota Tegal juga mempunya destinasi wisata yang cukup mengagumkan tidak kalah dengan wisata-wisata lain yang ada di daerah-daerah lainnya.

Wisata alam Tegal sudah banyak di kenal oleh para wisatawan. Para wisatawan di dominasi oleh warga Jakarta, karena jarak tempuh yang tidak terlalu jauh.

Wisata alam Tegal apa saja yang akan di bahas ? Jika anda penasaran, mari kita simak ulasan di bawah ini yang akan membahas mengenai wisata alam Tegal.

1. Wisata Alam Tegal Curug Putri

curug putri wisata alam tegal
sumber gambar : @abdul_malik236 (instagram)

Indonesia terkenal dengan negeri 1.000 curug, karena terdapat banyak curug yang begitu mempesona terbentuk secara alami.

Wisata alam Tegal yang pertama adalah Curug Putri. Curug Putri terletak membelah dua buah kabupaten yaitu Desa Dukuhbenda, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal dan Desa Padanama, Kecamatan Sirampong, Kabupaten Brebes.

Curug Putri memiliki debit air yang sangat deras, dengan ketinggian curug sekitar 25 hingga 35 meter. Curug ini merupakan aliran air dari Sungai Kalipedes dengan hulu di Gunung Slamet.

Dahulu kala curug ini terdapat dua pucuran aliran air yang di beri nama Curug Kembar. Namun seiring bergantinya waktu aliran air mengering dan hingga akhirnya di beri nama Curug Putri. Curug ini memberikan pemandangan yang sungguh mempesona.

Suara gemercik air dan udara yang sangat sejuk dan teduh membuat hati terasa nyaman dan tenang. Para wisatawan akan di manjakan dengan panorama dengan keasrian dari Curug Putri.

Curug Putri terdapat tebing batu yang berada di sisi-sisinya membentuk sebuah ukuran alami. Fasilitas yang tersedia sudah memadai seperti area parkir, mushola, toilet, dan terdapat beberapa penginapan di sekitar kawasan wisata.

Untuk menikmati wisata alam Tegal ini anda hanya perlu membayar biaya tiket sekitar Rp.3.000. Dengan biaya tersebut anda sudah bisa menikmati indahnya Curug Putri.

Saat anda berada di tempat wisata tidak lengkap rasanya jika tidak mengabadikan dalam bidikan kamera. Curug Putri terdapat spot yang cantik bisa anda gunakan sebagai latar belakang foto.

2. Wisata Alam Tegal Curug Cantel

curug cantel wisata alam tegal
sumber gambar : @dedimagination (instagram)

Curug Cantel yang merupakan salah satu wisata alam Tegal. Curug Cantel terletak di perbatasan Bumijawa Tegal dan Brebes yaitu Desa Segodong, Kecamatan Bumijawa, yang berada di bawah lereng Gunung Slamet di bagian utara.

Curug Cantel berada pada ketinggian 800 meter di atas permukaan laut. Curug Cantel berada diantara tebing yang tinggi dengan pesona pepohonan yang rimbun dengan hamparan tumbuhan hijau yang membuat udara semakin sejuk dan teduh.

Ketinggian dari Curug Cantel sendiri sekitar 600 meter. Hal ini membuat debit air yang di alirkan muncul seperti uap disekitarnya.

Keindahan yang ada di wisata alam Tegal ini masih sangat asri dan alami. Tempat ini sangat cocok untuk anda menghabiskan waktu libur panjang dan ingin menenangkan penat dan pikiran yang di penuhi oleh masalah.

Aliran air yang ada si Curug Cantel ini sangat bersih dan jernih sangat menyegarkan mata saat memandangnya.Selain itu karena letaknya berada di lereng gunung yang menyebabkan aliran airnya terasa sangat dingin.

Curug Cantel karena memiliki ketinggian mencapai 60 meter dengan aliran air yang sangat deras maka bagi pengunjung tidak di perkenankan untuk berenang di kawasan ini.

Para pengunjung hanya di sarankan untuk berenang atau bermain air di pinggiran kolam. Namun terdapat beberapa aktivitas yang bisa anda lakukan saat berada di Curug Cantel seperti bermain air, menikmati keindahan alam, melakukan pemotretan foto, dan lain sebagainya.

Terdapat spot cantik yang bisa anda gunakan saat berada di tempat ini. Anda bisa memotret dengan latar belakang aliran air Curug Cantel.

Untuk menikmati keindahan Curug Cantel anda hanya perlu membayar biaya tiket masuk sekitar Rp.8.000 per orang, biaya parkir motor Rp.2.000 sedangkan biaya parkir mobil sekitar Rp.5.000.

3. Wisata Alam Tegal Wisata Guci Pemandian Air Panas

pemandian air panas guci wisata alam tegal
sumber gambar : @balibatraveling (instagram)

Wisata alam Tegal yang satu ini terletak di Jl. Objek Wisata Guci, Kalengan, Sigedong, Bumijawa. Wisata Guci ini memiliki ciri khas keindahan pegunungan yang tropis.

Sepanjang perjalanan menuju wisata ini terdapat hamparan sawah, kebun tomat, wortel, cabai, dan buah strawberry. Selain itu terdapat pula hutan pinus dengan udara yang sangat sejuk membuat tempat ini semakin indah.

Wisata ini memiliki sungai yang juga bisa di gunakan sebagai pemandian air panas. Air yang ada di sungai ini memiliki kandungan sama dengan kolam karena berasal dari sumber air yang sama.

Wisata Guci ini terdapat beberapa aktivitas yang dapat anda lakukan seperti bermain air di water boom mini, berendam air panas, outbond, menaiki kuda dan lain sebagainya.

Wisata Guci ini terdapat dua pemandian air panas yang cukup populer yang di beri nama Pancuran 13 dan Pancuran 7.

Jika anda berendam di pancuran tersebut, pancuran itu di percaya memiliki khasiat menyembuhkan berbagai macan penyakit.

4. Wisata Alam Tegal Air Terjun Jedor

air terjun jedor wisata alam tegal
sumber gambar : @dhedewpuspita (instagram)

Air Terjun Jedor merupakan salah satu wisata alam Tegal yang begitu memukau. Air terjun ini terletak di Desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. Letaknya berada di sekitar 1 km dari pancuran 13 Pemandian Air Panas Guci.

Air terjun ini memiliki ukuran yang sedang namun cukup tinggi. Untuk menuju air terjun anda akan melewati jalan setapak yang berada di belakang gerbang masuk wisata dengan pemandangan hutan di kelilingi oleh pepohonan yang rimbun.

Karena letaknya berada pada ketinggian hal ini membuat wisata ini memiliki udara yang cukup dingin. Air Terjun Jedor diperkirakan memiliki ketinggian sekitar 15 meter.

Saat musim hujan debit airnya lebih besar maka hantamannya akan membentuk kedung lumayan dalam yang berada pada bawah air terjun. Wisata ini tempatnya sangat tersembunyi namun sangat terjangkau untuk di tempuh.

5. Wisata Alam Tegal Bukit Goa Lawa

bukitbatuagung wisata alam tegal
sumber gambar : @ayodolan (instagram)

Wisata alam Tegal ini terletak di Harjowinangun, Kecamatan Balapulang. Wisata ini menjadi populer sebab foto-foto yang tersebar di sosial media yang terlihat memukau.

Tempat ini menjadi incaran bagi para wisatawan penduduk ataupun dari luar kota. Dengan pemandangan yang luar biasa membuat daya tarik tersendiri dari wisata ini.

Wisata ini memiliki keunikan dengan bebatuan besar yang tersusun rapi secara alami. Batuan tersebut yang menjadi incaran para wisatawan untuk mengabadikan dalam kamera, dengan latar belakang keindahan kota Tegal yang memukau, hijaunya tumbuhan.

Berada di atas batu itu membuat anda merasa di manjakan oleh alam. Tempat ini sangat cocok untuk anda yang ingin melepas penat dan masalah yang ada.

Namun tidak semua orang bisa berada di atas batu tersebut, hanya beberapa orang yang punya keberanian bisa berada di atas batu.

Biasanya para wisatawan yang gemar climbing yang bisa dengan mudah mencapai puncak tumpukan batu alami ini.

Bukit ini di beri Goa lawa karena goa ini memang terdapat banyak kelelawar, dalam bahasa jawa Lawa berarti kelelawar.

Selain itu goa ini juga di kenal sebagai nama Goa Batu Agung. Saat ini Goa Lawa sangat populer dan cocok untuk di jadikan destinasi wisata.

Karena wisata imi masih terbilang masih baru, hal ini membuat kondisi alamnya masih bersih dan alami. Goa Lawa berada pada ketinggian 434 meter diatas permukaan laut.

Untuk menuju wisata ini anda harus melewati medan yang berbatu serta banyak tanjakan dan jurang. Sebaiknya anda berhati-hati saat dalam perjalanan.

Tiket masuk wisata ini di kenakan biaya sekitar Rp.7.000. Sedangkan untuk biaya parkir Rp.5.000. Cukup terjangkau bukan ? Dengan biaya sekitar Rp.12.000 anda sudah bisa menikmati indahnya wisata Goa Lawa.

6. Wisata Alam Tegal Curug Pitu Margasari

curugpitumargasari wisata alam tegal
sumber gambar : @bolang_bocah_ilang (instagram)

Curug Pitu adalah salah satu wisata alam Tegal yang lebih tepatnya berada di desa Margasari. Curug ini memiliki kondisi yang masih sangat asri dan alami, hal ini membuat akses menuju wisata masih cukup minim. Curug memiliki arti air terjun, sedangkan Pitu adalah tujuh.

Curug Pitu artinya air terjun yang berjumlah tujuh. Saat perjalanan anda akan melewati sungai yang tampak lebar, namun belum adanya jembatan penyebrangan. Sebaiknya bagi para wisatawan lebih berhati-hati jika melewatinya.

Jangan memaksakan menyebrang saat kondisi sungai dengan aliran air yang sangat deras karena akan membahayakan. Setelah berhasil melewati sungai tersebut anda akan di manjakan dengan keindahan hutan jati.

Hutan ini membuat perjalanan anda menjadi teduh dengan rimbunnya pepohonan jati. Udaranya menjadi sangat sejuk dan membuat suasana hati menjadi tenang.

Teruslah berjalan hingga ada menemukan tempat peristirahatan yang berupa bendungan. Jika anda lelah, anda bisa sejenak beristirahat di tempat tersebut.

Setelah melewati bendungan treknya mulai menanjak namum tidak terlalu curam. Kawasan ini mudah longsor, sebaiknya bagi para wisatawan lebih berhati-hati.

Dari bendungan lanjutkan perjalanan menuju hutan tropis hingga tiba di Curug Pitu. Wisata Curug Pitu ini memiliki keindahan yang begitu mempesona.

Fasilitas umum yang tersedia di tempat ini seperti area parkir, mushola, kamar mandi dan terdapat beberapa tempat penginapan.

7. Wisata Alam Tegal Curug Jejeg

curug jejeg wisata alam tegal
sumber gambar : @curug_jejeg (instagram)

Wisata alam Tegal yang satu ini merupakan air terjun yang berada di Desa Jejeg, Kecamatan Bumijawa. Untuk menuju Curug Jejeg anda harus melewati jalan setapak dengan waktu tempuh sekitar 20 menit.

Setelah itu lanjutkan perjalanan menyusuri sungai dengan bebatuan besar, disini para wisatawan sebaiknya berhati-hati karena batu yang di lewati berlumut dan sangat licin.

Saat pertengahan jalan anda akan menjumpai sebuah batu yang besar dengan aliran air yang membelahnya, aliran air ini lumayan deras. Setelah itu perjalanan di lanjutkan dengan melewati bebatuan dan melawan derasnya arus.

Kondisi Curug Jejeg memang masih sangat asri, hal ini membuat keadaan alamnya masih sangat terjaga. Terdapat banyak pepohonan yang rimbun membuat suasana semakin sejuk dan teduh. Wisata ini sangat cocok untuk anda yang ingin menghabiskan libur panjang.

Curug Jejeg membuat para wisatawan merasa nyaman dan ingin berlama-lama di tempat ini. Suara gemercik aliran air menyegarkan suasana hati. Jika anda berkunjung ke kawasan wisata ini, anda akan bisa menikmati tidak hanya satu curug.

Tempat ini terdapat dua curug, curug pertama letaknya tidak terlalu tinggi sekitar 10 meter. Curug kedua memiliki ketinggian 30 meter.

Curug Jejeg merupakan air terjun yang berundak cukup memukau. Untuk menikmati keindahan curug tersebut para wisatawan tidak bisa melihat secara dekat. karena terhalang oleh bebatuan besar yang licin.

Meskipun kedua curug tersebut berbeda ketinggiannya namun kedua curug tersebut sama-sama mempesona dengan sensasi percikan air yang menyegarkan.

Curug Jejeg diapit oleh bongkahan batu yang besar. Curug Jejeg banyak terdapat spot cantik yang yang bisa anda gunakan sebagai latar belakang foto yang indah.

Foto adalah bukti yang bisa anda bawa pulang sebagai kenangan yang tidak akan pernah terlupakan membuat anda ingin berkunjung kembali ke tempat tersebut.

8. Wisata Alam Tegal Curug Luhur

curug luhur wisata alam tegal
sumber gambar : @wkigraph (instagram)

Wisata alam Tegal ini memiliki keindahan yang begitu mempesona. Curug Luhur yang terletak di antara dua desa yaitu Desa Sukosari, Kecamatan Bumijawa dan Desa Tuwel, Kecamatan Bojong.

Curug Luhur terdapat tepat di hulu sungai yang mengalir dari gunung, hal ini membuat aliran curug semakin deras dan terasa sangat dingin.

Kondisi alam yang ada di sekitar memang masih sangat asri dan terjaga. Terdapat banyak pepohonan hijau yang mengelilingi curug.

Udara yang ada di kawasan ini terasa sangat sejuk dan teduh membuat para wisatawan menjadi tenang. Tempat ini sangat di rekomendasikan untuk anda yang ingin menghabiskan musim liburan panjang. Curug Luhur ini belum banyak di ketahui oleh banyak orang karena letaknya yang tersembunyi.

Padahal jika di telusuri tempat ini memiliki keindahan panorama yang sangat mengesankan. Jika anda berada di lokasi kota Tegal, tidak lengkap jika tidak mengunjungi wisata ini. Air terjun Luhur ini memiliki ketinggian yang begitu indah.

Para wisatawan bisa menikmati keindahan dan berfoto dengan latar belakang air terjun. Saat musim lebaran atau musim libur wisata Curug Luhur dipenuhi oleh para pemudik yang ingin beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan.

Wisata ini sangat cocok untuk berbagai kalangan dari anak-anak, anak muda ataupun orang tua. Anda bisa menikmati keindahan alamnya dengan mengajak keluarga ataupun pasangan.

Meskipun fasilitas yang ada di wisata ini masih kurang memadai. Biaya yang dikenakan untuk tiket masuk wisata sekitar Rp. 5.000. Biaya tersebut sangat terjangkau, anda sudah bisa menikmati keindahan air terjun.

9. Wisata Alam Tegal Pantai Purwahamba

pantai purahamba wisata alam tegal
sumber gambar : @bayuxprawira (instagram)

Pantai Purwahamba merupakan salah satu destinasi wisata alam Tegal dengan pesona yang cukup indah. Pantau Purwahamba terletak di Desa Purwahamba, Kecamatan Suradadi. Pantai Purwahamba atau biasa disebut Purin.

Pantai ini sangat cocok bagi para wisatawan yang ingin berlibur dengan menikmati keindahan alam bersama keluarga ataupun pasangan.

Pantai selalu jadi incaran para pengunjung untuk menikmati sunrise ataupun sunset matahari. Anda bisa berfoto dengan latar belakang pantulan sinar matahari yang memukau.

Pantai Purwahamba merupakan bagian dari pantai utara. Pantai utara memiliki ombak yang cenderung landai, berbeda dengan pantai selatan yang mempunyai ciri khas dengan ombak yang besar.

Pantai Purwahamba memiliki pasir tidak bewarna putih tapi bewarna hitam kecoklatan. Pasir yang ada di wisata ini terbilang sangat halus dan lembut.

Pantai ini di kelola dengan baik oleh pemda ataupun masyarakat setempat. Fasilitas umum yang ada di area ini seperti mushola, toilet, gazebo, dermaga, kolam renang dan lain sebagainya.

Untuk menikmati wisata Pantai Purwahamba para wisatawan hanya di kenakan biaya tiket sekitar Rp. 3.000 di hari biasa. Sedangkan di hari wekend di kenakan biaya sekitar Rp. 3.500.

10. Wisata Alam Tegal Danau Beko Margasari

danau beko margasari wisata alam tegal
sumber gambar : @fakhriiall_ (instagram)

Danau Beko merupakan salah satu wisata alam Tegal yang terletak di Desa Jatilaba, Kecamatan Margasari. Jika anda melihat dari foto yang tersebar di sosial media wisata ini nampak sekilas seperti gersang dan panas.

Danau ini bewarna kehijauan, yang membuat para wisatawan merasa di manjakan dengan keindahan panorama yang ada di sekitar danau.

Menurut cerita rakyat sekitar danau ini terbentuk karena musibah kecelakaan yang memakan korban jiwa. Korban tersebut adalah seorang penambang yang terjebak dalam air kedalaman 8 meter.

Mulanya masyarakat sekitar ingin memasang bahan peledak di tempat galian tersebut. Namun yang terjadi pada penambang tersebut tanah yang di pijak tiba-tiba runtuh. Cerita ini hingga akhirnya beredar dan menjadi mitos atas asal usul munculnya Danau Beko.

Danau ini sangat cocok untuk destinasi wisata bagi para wisata yang ingin menghabiskan libur panjang. Sebaiknya bagi para wisatawan yang ingin mengunjungi wisata ini pada musim hujan, karena saat musin kemarau danau akan mengering. Wisata ini hanya untuk spot berfoto bukan untuk berenang ataupun untuk berendam.

Itulah beberapa wisata alam Tegal yang bisa anda kunjungi dengan keluarga ataupun pasangan. Namun jangan lupa untuk selalu menjaga kelestarian alam agar selalu terjaga kebersihannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

×